Hai semuanya!!
Perkenalan Saya Raihan faiz NIM 201931213, mahasiswa tahun kedua di Institut Teknologi PLN jurusan Teknik Informatika, saya berdarah asli Sumatera tepatnya di daerah Baturaja, Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
Mungkin pembaca ada yang bertanya mengapa saya mengambil Teknik Informatika di Institut Teknologi PLN. Alasannya kembali ke kemampuan dasar yang saya peroleh dulu. Saya Alumni angkatan 2019 di SMK Negeri 3 Ogan Komering Ulu Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Yang tentunya sudah menjadi dasar kemampuan saya di bidang Komputer, hal itulah yang membuat saya memilih Teknik Informatika dibandingkan Jurusan lain.
Terlepas dari itu, selama saya berkuliah dalam satu tahun terakhir ini, saya mendapat bermacam macam pengalaman yang menarik, suka, dan duka terkhususnya dengan bidang jurusan saya. Saya dapat mengenal lebih dalam tentang bidang jurusan saya dan berinsteraksi dan berdiskusi dengan teman teman yang berbeda suku, adat, ras dan agama, yang membuat pengalaman baru, hal itu tentu menyenangkan, serta dengan fasilitas jurusan tentunya menjadi paket komplit dalam sensasi yang saya alami. Selain suka, tentu saja ada duka. Duka yang pernah saya alami selama kuliah seperti soal kuis yang berbeda dengan yang saya pahami, deadline tugas yang amat dekat, dan beberapa mata kuliah yang kurang saya pahami. Namun itu tentu bukan menjadi alasan saya untuk menyerah dengan mudah, dengan bantuan teman teman saya, dan keluarga yang mendukung saya, itu sudah cukup untuk membuat saya menjadi tetap semangat.
Saya akan mengenalkan sedikit tentang mata kuliah Keamanan Sistem Komputer yang merupakan salah satu mata kuliah wajib yang saya ambil pada semester 3 ini. Di Institut Teknologi PLN Mata kuliah Keamanan Sistem Komputer ini terdapat pada semester 5, yang dimana bisa dijadikan sebagai mata kuliah pilihan (diambil) pada semester 3.
Kembali ke Topik
Keamanan Sistem Komputer berasal dari 3 kata yaitu, Keamanan, Sistem dan Komputer.
Keamanan sendiri memiliki pengertian usaha dalam melindungi sesuatu dari hal yang di anggap tidak baik atau tidak menguntungkan. Hal ini tentunya sangat penting, karena dapat mengantisipasi dari berbagai macam ancaman yang dapat merugikan. Contoh keamanan dalam kehidupan sehari - hari antaranya Pos Ronda yang berpatroli di lingkungan masyarakat pada malam hari, Kunci Brankas yang melindungi dari pencurian harta/benda berharga, dan Kunci Password yang tidak membiarkan orang lain mengakses dengan sebarangan.
Sistem adalah suatu kumpulan elemen yang saling terikat dan bekerja sama untuk mencapai beberapa suatu sasaran dan maksud. Sistem juga berfungsi sebagai pengatur alur pekerjaan agar dapat berjalan dengan baik dan dapat mengurangi ketidakpastian didalamnya agar dalam mencapai sasaran yang di inginkan. Contoh dari sistem antara lain : Sistem Pengairan Persawahan, Lingkungan Kantor/Instansi, dan Alat Transfortasi.
Komputer sendiri adalah perangkat elektronik yang dapat mengolah, menyimpan, membuat dan menghapus data. Komputer berfungsi untuk mempermudah pekerjaan, alat untuk berkomunikasi, hingga alat yang digunakan untuk hiburan. Contoh komputer antara lain ada Laptop, Notebook, dan Smart Tv.
Jadi berdasarkan penjelasan di atas bisa ditarik kesimpulan bahwa Keamanan Sistem Komputer sendiri adalah Suatu sistem yang melindungi proses pengolahan data pada komputer agar terhindar dari berbagai ancaman dan resiko.
Pada saat Komputer diperkenalkan pertama kali, ukuran komputer sangat besar, langka, dan sangat mahal. Pada saat itu Keamanan komputer hanya salah satu aspek dari keamanan secara keseluruhan dari asset organisasi. Keamanan difokuskan pada fisik dan penggunanya harus dipilih dengan hati-hati. Pada saat itu komputer tidak terhubung dengan jaringan internet sehingga memang masalah keamanan hanya berfokus pada fisik dan lingkungannya saja.
Pada 1970-an, teknologi komunikasi berubah, dan dengan itu cara-cara berkomunikasi juga berubah, pengguna yang berhubungan dengan komputer dan data dapat bertukar informasi dengan menggunakan jaringan telepon. Selain itu multi-programaming, timesharing, dan jaringan mengubah semua aturan dalam berkomunikasi. Dengan terkoneksinya komputer pada jaringan telepon maka pengguna berkemampuan untuk mengakses komputer dari lokasi terpencil. Komputer pun merambah ke bidang bisnis dengan mulai menyimpan informasi secara online dan terkoneksi dengan jaringan secara bersama-sama dan dengan mainframe yang berisi database.
Dengan di mulainya komputer dan jaringan untuk keperluan bisnis maka mulai muncul masalah keamanan komputer terutama menyangkut pencurian data dan informasi. Sehingga masalah keamanan komputer tidak lagi terfokus pada masalah fisik dan lokasi, tetapi di tambah dengan masalah kemanan data dan informasi.
Komentar
Posting Komentar